Kerennya Donghae SuJu di Trailer Serial 'Panda and Hedgehog'



kembali tampil mempesona di trailer serial "Panda and Hedgehog". Belum lama ini, trailer serial romantis tersebut beredar. Trailer itu diawali dengan adegan Donghae saat bersiap-siap menjalani harinya sebagai patissier (ahli roti) di pagi hari.

Aktor "Skip Beat" itu tampak bertelanjang dada sembari berbicara pada dirinya sendiri di cermin. Setelah itu, Donghae memakai baju chef-nya dan tampak mantap melakukan aktifitasnya. Video itu lalu menampilkan cuplikan-cuplikan proses syuting serial "Panda and Hedgehog".

Donghae terlihat menikmati proses syuting serial ini bersama para pemain lainnya. Ia juga tampak melakoni sejumlah adegan lucu dengan lawan mainnya, Yoon Seung Ah ("Playful Kiss"-2010).

"Panda and Hedgehog" menceritakan tentang kisah cinta seorang pria kesepian, Go Seung Ji (Donghae) dan gadis yang ceria Pan Da Yang (Yoon Seung Ah). Seung Ji akhirnya bekerja sebagai Patissier di kafe milik Pan Da Yang. Ia lalu jatuh cinta pada Pan Da Yang dan menemukan arti hidupnya.

Selain Donghae, serial tersebut juga turut dibintangi Choi Jin Hyuk ("Pasta"-2010) dan So Young (mantan personil ). Serial ini diarahkan oleh sutradara Han Joon-Young. Rencananya, "Panda and Hedgehog" dijadwalkan rilis pertengahan Agustus mendatang di stasiun Channel A.

Simak trailernya berikut ini:



Read more: wowkeren.com

Leave a Reply

우리의 기사를 읽어 주셔서 감사합니다, 당신은 여기 덧글을 남길해야합니다.
thank you for reading our articles, you should leave comments here. :

Total Tayangan Laman

copy right www.diariesbalam.blogspot.com 2011-2014. Diberdayakan oleh Blogger.